Posted by : Chris
Wednesday, August 17, 2016
Halo kawan, kali ini saya akan memberi beberapa informasi tentang menambahkan musik ke dalam blogspot.
Yap, benar kita akan menggunakan SCM Music player untuk memberikan musik kedalam blogspot kita!
SCM Music player adalah sebuah widget untuk menambahkan lagu kedalam blogspot kita , kita dapat memilih berbagai macam lagu untuk ditambahkan ke dalam blogspot kita, Caranya tidak terlalu susah juga.
1. Yang pertama , kita perlu mengunjungi web SCM Music Player, Klik disini!
2. Pada web SCM Music Player , pilih style yang kalian suka
3. Kemudian jika sudah memilih style , klik "Edit Playlist" , dan masukkan lagu(link) serta penyanyi lagu itu(Lagu dapat berupa dari Youtube, SoundCloud , dll)
4. Kemudian , setelah selesai, pilih Configure Setting , untuk mengatur bagaimana opsi lagu kalian
Auto Play , Pada saat ada orang yang mengunjungi blogspot kalian , lagu dari SCM player akan dimulai secara otomatis
Shuffle Playback , Artinya lagu yang dimainkan akan diacak secara random
Default Volume , Artinya volume dari SCM Player
Repeat Mode , Maksudnya untuk mengatur pengulangan lagu
Placement of Player Bar , Terdapat 2 opsi yaitu Top(diatas) dan Bottom(Dibawah) , kalian dapat memilih lokasi untuk menaruh/memasang SCM bar
Show Playlist by Default , Berfungsi untuk menunjukkan daftar lagu
5. Lalu pilih/klik "Done" , setelah itu kalian akan melihat box seperti ini
Yang harus kalian lakukan adalah mengcopy isi dari box tersebut.
6. Lalu pergi ke blogger.com dan pilih "Layout" atau "Tata Letak"
7. Lalu pada Layout atau Tata Letak , pilih "Add a Gadget" di layout atau tata letak
8. Lalu akan muncul window baru , pilih HTML/Java Script
9. Lalu pada bagian "Content" masukan link dari SCM Player tadi yang telah kalian copy
10. Lalu pilih "Save"
Setelah itu , pilih Save Arrangement , lalu buka blogspot kalian lagi.
Itulah cara menambahkan lagu kedalam Blogspot menggunakan SCM Music Player , Semoga berguna bagi kalian semua.
Mohon maaf jika ada kesalahan kata.